UT melayani kebutuhan alat berat bagi sektor-sektor industri utama di dalam negeri, yakni pertambangan, perkebunan, konstruksi, kehutanan, material handling dan transportasi, yang turut berperan strategis dalam menggerakkan momentum pertumbuhan bangsa.
Lowongan Kerja September 2015 PT United Tractors Tbk - Kami adalah perusahaan dengan sejarah panjang. Didirikan pada 13 Oktober 1972, UT melaksanakan penawaran umum saham perdana di Bursa Efek Jakarta dan Bursa Efek Surabaya pada 19 September 1989 menggunakan nama PT United Tractors Tbk (UNTR), dengan PT Astra International Tbk sebagai pemegang saham mayoritas. Penawaran umum saham perdana ini menandai komitmen United Tractors untuk menjadi perusahaan kelas dunia berbasis solusi di bidang alat berat, pertambangan dan energi guna memberi manfaat bagi para pemangku kepentingan.
Saat ini jaringan distribusi kami mencakup 19 kantor cabang, 22 kantor pendukung, dan 11 kantor perwakilan di seluruh penjuru negeri. Tidak puas hanya menjadi distributor peralatan berat terbesar di Indonesia, Perusahaan juga memainkan peran aktif di bidang kontraktor penambangan dan baru-baru ini telah memulai usaha pertambangan batu bara. UT menjalankan berbagai bisnisnya melalui tiga unit usaha yaitu Mesin Konstruksi, Kontraktor Penambangan dan Pertambangan.
Lowongan Kerja PT United Tractors Tbk
SMA / SMK / MA, Fresh Graduate - September 2015
PT United Tractors memberikan Kesempatan kepada lulusan SMK / SMA untuk dididik menjadi tenaga ahli di bidang alat berat yang profesional dan siap kerja dalam program Pendidikan Mekanik Alat Berat dan kemudian mengisi Loker September 2015 dengan kualifikasi sebagai berikut :Pendidikan Mekanik Alat Berat
Kaulifikasi pelamar :
- Lulusan SMK jurusan Otomotif, Elektro, Listrik, Produksi, Alat berat dan lulusan SMA / MA jurusan IPA
- Usia maksimal 21 tahun per tanggal 2 November 2015
- Tinggi badan minimal 164 cm
- Tidak berkacamata dan tidak buta warna
- Bersedia ditempatkan di seluruh wilayah Indonesia
Tata Cara Pengajuan Lamaran :
Jika Anda memenuhi kualifikasi pakerjaan ini, silakan lengkapi Syarat berkas pendaftaran Anda meliputi :
- Surat lamaran (dilengkapi no telpon / HP yang bisa dihubungi)
- Fotokopi STTB (untuk lulusan SMK / SMA / MA)
- Fotokopi transkrip nilai Unas
PT United Tractors, Tbk
Jln. KH Mas Mansyur
Loa bakung, Samarinda
Up. Technical Training Department
atau melalui email : adtcsmd@unitedtractors.com atau utschoolsmd@unitedtractors.com
Tuliskan kode UTS sebagai subyek email.
Penerimaan dibuka sampai tanggal 19 September 2015
Informasi lebih lanjut, silakan lihat sumber resmi berikut ini :
Lowongan Kerja Terbaru PT United Tractors Tbk