EXPO Lowongan Kerja 2022

Lowongan Kerja 2022, Seleksi CPNS 2022, Lowongan Kerja CPNS, Lowongan Kerja BUMN, Lowongan Kerja Bank

Expo CPNS BUMN

Lowongan Kerja Terbaru BANK CIMB NIAGA, PT, Tbk - Sarjana - Desember 2014



CIMB Niaga pertama kali didirikan pada tanggal 26 September 1955 sebagai bank swasta nasional dengan nama Bank Niaga. Setelah terbentuk, membangun nilai-nilai inti dan profesionalisme karyawan menjadi perhatian utama bank. Pada tahun 1969, ketika sektor swasta di Indonesia dilanda krisis, Bank Niaga mampu bertahan dan berhak memperoleh jaminan dari Bank Indonesia. Bank Niaga kemudian merevisi rencana usahanya pada tahun 1974, dan berganti menjadi bank umum agar dapat memenuhi kebutuhan nasabah.
Pada tahun 1976 Bank Niaga meluncurkan Program Kredit Profesional, yaitu pinjaman bagi para profesional seperti ahli teknik, dokter, dan sebagainya. Selanjutnya, pada tahun 1981-1982, Bank Niaga menjadi bank pertama di Indonesia yang menerapkan sistem perbankan jaringan (online) dan sistem jaringan kantor cabang. Langkah berikut yang ditempuh Bank Niaga adalah membentuk jaringan unit usaha penukaran valuta asing resmi di sejumlah kantor cabang pada tahun 1985 beserta beragam produk baru. Pada tahun 1987, Bank Niaga membedakan dirinya dari pesaingnya di pasar domestik dengan menjadi Bank yang pertama menawarkan nasabahnya layanan perbankan melalui mesin ATM di Indonesia.
Pada Juni 1989 merupakan tahun Bank Niaga melakukan penawaran saham perdana sehingga menjadi perusahaan terbuka. Saham yang ditawarkan laris dibeli, dan saham yang dipesan mencapai empat kali lipat dibanding jumlah saham yang diterbitkan (20.9 juta saham). Bank Niaga mulai menyediakan layanan bagi nasabah kelas menengah-atas pada tahun 1998, guna memperbesar jumlah nasabah.
Pada tahun 1999, Bank Niaga menjadi bank di bawah pengawasan Badan Penyehatan Perbankan Nasional (BPPN) karena dana pemegang saham untuk rekapitalisasi kurang dari 20%.
Commerce Asset Holdings Berhad (CAHB), yang sekarang dikenal luas sebagai CIMB Group Holdings Berhad, mengakuisisi saham Bank Niaga pada tahun 2002. Tahun 2007, seluruh kepemilikan saham berpindah ke CIMB Group sebagai bagian dari reorganisasi internal untuk mengkonsolidasi kegiatan seluruh anak perusahaan CIMB Group. Pada bulan Mei 2008, Bank Niaga resmi berubah nama menjadi Bank CIMB Niaga. Dalam rangka memenuhi kebijakan Single Presence Policy (SPP) yang ditetapkan Bank Indonesia, Khazanah Nasional Berhad sebagai pemilik saham mayoritas Lippo Bank dan juga saham pengendali Bank Niaga (melalui CIMB Group), melakukan penggabungan (merger) kedua bank tersebut secara resmi pada tanggal 1 November 2008 yang diikuti dengan pengenalan logo kepada masyarakat luas

Lowongan Kerja Terbaru BANK CIMB NIAGA, PT, Tbk
Sarjana - Desember 2014

PT BANK CIMB NIAGA Tbk memberikan kesempatan kepada putra-putri terbaik Indonesia dengan integritas serta komitmen tinggi untuk bergabung dan berkarir bersama kami dengan mengisi posisi sebagai berikut :

Posisi : RELATIONSHIP MANAGER DEVELOPMENT PROGRAM - CIMB PREFERRED (RMDP) FOR SURABAYA

Tanggung Jawab :
Officer Development Program yang bertujuan untuk mempersiapkan calon Relationship Manager potensial yang nantinya bertugas untuk meningkatkan dan memenuhi pencapaian target pertumbuhan dana dan fee base income serta bertanggung jawab terhadap pelayanan terbaik kepada nasabah individu high network di CIMB Niaga.

KUALIFIKASI :
  • Minimal lulusan S1 dari semua jurusan
  • IPK min 2,80 dan Fresh Graduate
  • Usia maksimal 26 th dan Single
  • Memiliki networking yang luas.
  • Menyukai tantangan & target oriented.
  • Memiliki keterampilan komunikasi dan komputer yang baik.
  • Mempunyai kemampuan selling skill dan negosiasi.
  • Disiplin, jujur dan memiliki integritas tinggi.
  • Fasih berbahasa inggris (baik lisan maupun tulisan).
  • Berpenampilan menarik.
  • Penempatan di Surabaya

Lowongan karir ini diperuntukkan bagi rekan dari karyawan/karyawati yang memiliki kualifikasi tersebut dan berminat bergabung dengan CIMB Niaga.

Cantumkan kode posisi di Subject email. Lampirkan CV, Fc KTP, Fc NPWP, Fc Ijazah, Fc Transkrip Nilai & Foto terbaru dan kirim ke :

recruitment.academy@cimbniaga.co.id atau ekas@cimbniaga.co.id

dengan subyek email : RMDP Surabaya

Semoga Anda mendapatkan pekerjaan yang sesuai dengan keinginan Anda.

Sumber lowongan resmi silakan Klik
NB : Hanya kandidat yang mendekati dan memenuhi syarat diatas yang akan dipanggil dan akan mengikuti proses rekrutmen ini. Semoga Anda mendapatkan pekerjaan yang sesuai dengan keinginan Anda.

Info CPNS 2020 dan Lowongan Kerja 2020 Terkait :

Jika anda merasa informasi yang kami berikan bermanfaat, mohon dukungannya dengan memberikan 1+ pada , 1 Like pada Facebook, dan 1 Follow pada Twitter untuk melanjutkan ke Info Loker 2020.
Share this vacancy :

Next Job
« Prev Job
Previous Job
Next Job »

PERMALINK :
Anda sedang membaca Lowongan Kerja 2020 dan Informasi Penerimaan CPNS 2020 dari EXPO Lowongan Kerja 2020. Anda dapat menyebarluaskan Informasi Terbaru dari EXPO BUMN CPNS 2020 tersebut kepada teman dan kerabat anda untuk menuai kebaikan lebih dan dapat memberikan manfaat untuk kita semua, namun jangan lupa menyertakan alamat link : https://expocpnsbumn.blogspot.co.id/ atau tekan Ctrl + D untuk Bookmark Homepage kami.
Kami bukan Lembaga Penyalur Tenaga Kerja. Kami adalah Lembaga Penyedia Informasi Lowongan Kerja dan membantu menyebarkan informasi Lowongan Kerja yang Valid & Terpercaya.