EXPO Lowongan Kerja 2022

Lowongan Kerja 2022, Seleksi CPNS 2022, Lowongan Kerja CPNS, Lowongan Kerja BUMN, Lowongan Kerja Bank

Expo CPNS BUMN

Lowongan Kerja PT Astra Honda Motor (AHM) - D3, S1, Jurusan Teknik, Fresh Graduate - Maret 2015



PT Astra Honda Motor (AHM) merupakan pelopor industri sepeda motor di Indonesia. Didirikan pada 11 Juni 1971 dengan nama awal PT Federal Motor. Saat itu, PT Federal Motor hanya merakit, sedangkan komponennya diimpor dari Jepang dalam bentuk CKD (completely knock down).
Tipe sepeda motor yang pertama kali di produksi Honda adalah tipe bisnis, S 90 Z bermesin 4 tak dengan kapasitas 90cc. Jumlah produksi pada tahun pertama selama satu tahun hanya 1500 unit, namun melonjak menjadi sekitar 30 ribu pada tahun dan terus berkembang hingga saat ini. Sepeda motor terus berkembang dan menjadi salah satu moda transportasi andalan di Indonesia.
Kebijakan pemerintah dalam hal lokalisasi komponen otomotif mendorong PT Federal Motor memproduksi berbagai komponen sepeda motor Honda tahun 2001 di dalam negeri melalui beberapa anak perusahaan, diantaranya PT Honda Federal (1974) yang memproduksi komponen-komponen dasar sepeda motor Honda seperti rangka, roda, knalpot dan sebagainya, PT Showa Manufacturing Indonesia (1979) yang khusus memproduksi peredam kejut, PT Honda Astra Engine Manufacturing (1984) yang memproduksi mesin sepeda motor serta PT Federal Izumi Mfg.(1990) yang khusus memproduksi piston.
Seiring dengan perkembangan kondisi ekonomi serta tumbuhnya pasar sepeda motor terjadi perubahan komposisi kepemilikan saham di pabrikan sepeda motor Honda ini. Pada tahun 2001 PT Federal Motor dan beberapa anak perusahaan di merger menjadi satu dengan nama PT Astra Honda Motor, yang komposisi kepemilikan sahamnya menjadi 50% milik PT Astra International Tbk dan 50% milik Honda Motor Co. Japan.
Saat ini PT Astra Honda Motor memiliki 4 fasilitas pabrik perakitan, pabrik pertama berlokasi Sunter, Jakarta Utara yang juga berfungsi sebagai kantor pusat. Pabrik ke dua berlokasi di Pegangsaan Dua, Kelapa Gading. Pabrik ke 3 berlokasi di kawasan MM 2100 Cikarang Barat, Bekasi. Pabrik ke 4 berlokasi di Karawang. Pabrik ke 4 ini merupakan fasilitas pabrik perakitan terbaru yang mulai beroperasi sejak tahun 2014.
Dengan keseluruhan fasilitas ini PT Astra Honda Motor saat ini memiliki kapasitas produksi 5.3 juta unit sepeda motor per-tahunnya, untuk permintaan pasar sepeda motor di Indonesia yang terus meningkat. Salah satu puncak prestasi yang berhasil diraih PT Astra Honda Motor adalah pencapaian produksi ke 40 juta pada tahun 2013. Prestasi ini merupakan prestasi pertama yang yang berhasil diraih oleh industri sepeda motor di Indonesia bahkan untuk tingkat ASEAN.

Lowongan Kerja PT Astra Honda Motor (AHM)
D3, S1, Jurusan Teknik, Fresh Graduate - Maret 2015

PT Astra Honda Motor (AHM) memberikan kesempatan kepada putra-putri terbaik Indonesia dengan integritas serta komitmen tinggi untuk bergabung dan berkarir bersama kami dengan mengisi posisi sebagai berikut :

ENGINEERING ANALYST

Kualifikasi:
  • Telah Lulus / Semester Akhir S1
  • Jurusan Teknik Mesin, Teknik Industri, Teknik Elektro, Teknik Sipil, Teknik Kimia
  • IPK Minimal 3,00
  • Usia Maksimal 26 Tahun
  • Memiliki minat di bidang manufaktur
  • Mengerti spec mesin/jig/peralatan/sarana-prasarana
  • Memahami gambar teknik
  • Memahami fungsi komponen & sifat material
  • Memiliki kemampuan analisa yang baik


NEW MODEL ENGINEER

Kualifikasi:
  • Jurusan Pendidikan: Teknik Industri, Teknik Mesin
  • Telah lulus / semester akhir S1
  • IPK Minimal 3,00
  • Usia Maksimal 26 Tahun
  • Mampu melakukan pengolahan data (komparasi atara apa yang sudah ada dengan apa yang belum ada)
  • Mampu bekerja sama / berkoordinasi dengan bagian lain agar target ataupun schedule project tercapai
  • Memahami proses produksi komponen secara umum


SUPPLIER CONTROL ENGINEER

Kualifikasi:
  • Telah lulus / semester akhir S1 Teknik Mesin
  • IPK Minimal 3,00
  • Usia Maksimal 26 Tahun
  • Memiliki communication skill yang baik
  • Memiliki kemampuan membuat Root cause analysis  & Reporting.
  • Memiliki pemahaman terhadap proses Produksi.


NEW MODEL ANALYST

Kualifikasi:

  • Telah lulus / semester akhir S1 Teknik Mesin
  • IPK Minimal 3,00
  • Usia Maksimal 26 Tahun
  • Memiliki kemampuan analisa yang baik
  • Memiliki kemampuan problem solving dan teamwork
  • Menguasai Bahasa Inggris (lisan dan tulisan)


PROCESS CONTROLLER

Kualifikasi:
  • Jurusan Pendidikan: Teknik Mesin, Teknik Elektro
  • Telah lulus / semester akhir D3
  • IPK Minimal 3,00
  • Usia Maksimal 24 Tahun
  • Menguasai software CAD dengan baik
  • Mengerti fungsi kerja mesin/jig/peralatan/sarana-prasarana
  • Mengenal jenis komponen & material
  • Memahami proses manufacturing
  • Memiliki team work yang baik


Jika Anda memenuhi kualifikasi pakerjaan dan berminat untuk melamar perkerjaan ini, silakan kirimkan lamaran Anda melalui website resmi perekrutan online via Karir Honda dengan pilih posisi yang diinginkan kemudian klik APPLY dibawah halaman.

Untuk informasi lebih lanjut, silakan lihat sumber resmi dari Karir Honda di link dibawah halaman ini.

Pengajuan lamaran paling lambat tanggal 31 Maret 2015

Hanya kandidat yang mendekati dan memenuhi syarat diatas yang akan dipanggil dan akan mengikuti proses rekrutmen ini. Semoga Anda mendapatkan pekerjaan yang sesuai dengan keinginan Anda.

Sumber lowongan resmi silakan Klik Sumber
NB : Hanya kandidat yang mendekati dan memenuhi syarat diatas yang akan dipanggil dan akan mengikuti proses rekrutmen ini. Semoga Anda mendapatkan pekerjaan yang sesuai dengan keinginan Anda.

Info CPNS 2020 dan Lowongan Kerja 2020 Terkait :

Jika anda merasa informasi yang kami berikan bermanfaat, mohon dukungannya dengan memberikan 1+ pada , 1 Like pada Facebook, dan 1 Follow pada Twitter untuk melanjutkan ke Info Loker 2020.
Share this vacancy :

Next Job
« Prev Job
Previous Job
Next Job »

PERMALINK :
Anda sedang membaca Lowongan Kerja 2020 dan Informasi Penerimaan CPNS 2020 dari EXPO Lowongan Kerja 2020. Anda dapat menyebarluaskan Informasi Terbaru dari EXPO BUMN CPNS 2020 tersebut kepada teman dan kerabat anda untuk menuai kebaikan lebih dan dapat memberikan manfaat untuk kita semua, namun jangan lupa menyertakan alamat link : https://expocpnsbumn.blogspot.co.id/ atau tekan Ctrl + D untuk Bookmark Homepage kami.
Kami bukan Lembaga Penyalur Tenaga Kerja. Kami adalah Lembaga Penyedia Informasi Lowongan Kerja dan membantu menyebarkan informasi Lowongan Kerja yang Valid & Terpercaya.